Lahan Milik Warga Desa Bukit Seluas 4 Hektar Hangus Terbakar

Berita30 Dilihat

Rangkumnews.com Sarolangun – Musibah Kebakaran Kembali Terjadi di Kabupaten Sarolangun, Kali ini Lahan Kosong Seluas 4 Hektare Milik Warga Desa Bukit, Kecamatan Pelawan Ludes Di Lahap Api, Musibah Kebakaran ini di Perkirakan Terjadi Pada Pukul 19.45 Wib, Atas Laporan dari Salah Satu Masyarakat Desa Bukit Melalui Via Telpon. (01/12).

Sejauh ini Menurut Keterangan dari Pemilik Lahan, Sumber Api di Duga Berasal dari Pondok Kebun, Lalu Menyambar ke Semua Lahan yang Memang Pada Saat itu Sudah Tebang, Akhirnya Api dapat di JinakanPada Pukul 22.10 Wib, Oleh Tim Pemadaman Kebakaran yang di Bantu Oleh BPBD, Manggala Agni, Serta TNI dan Polri, Dengan Menurunkan 1 Regu Petugas Pemadam, dan 1 Unit Mobil Damkar Markas Sarolangun.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Sarolangun H. Arsyad, Melalui Komandan Peleton (Danton) Aan Satria Budi Menuturkan Bahwa. “Malam ini Sekitar Pukul 19.45 Wib, Kami Mendapat Telpon dari Salah Satu Warga Desa Bukit, Kecamatan Pelawan, Kabupaten Sarolangun, Menurut Laporan yang Kami dapatkan, telah terjadi Musibah Kebakaran, Lahan Kosong Seluas Kurang Lebih 4 Hektare, Milik Warga Desa Bukit, Atas Nama Rustam Efendi (36),
Setelah mendapat Laporan Tersebut, Tim Pemadaman Kebakaran Kabupaten Sarolangun Langsung Bergerak Menuju TKP, Dengan Menurun kan 1 Unit Mobil Damkar Markas Sarolangun, serta 1 Regu Tim Pemadam Kebakaran sebanyak 6 Orang. “Jelas Danton”.

Lanjut Danton, Setelah Sampai Di TKP Kita Menemukan Api Sedang Hebatnya Melahap Lahan Kosong Milik Pak Rustam Efendi, untuk sementara Api di Duga Berasal dari Pondok Kebun Milik Pak Rustam Efendi, Hampir 3 Jam Berjibaku dengan Api, Akhirnya Api dapat di Jinakan Pada Pukul 22.10 Wib, dan Itu di Bantu Oleh BPBD Sarolangun, Manggala Agni, TNI dan Polri, Sejauh ini Belum Ada Korban Jiwa Dalam Musibah Kebakaran ini .”Tutup Danton”.

Reporter : Budi Pratama