Pemkab Sarolangun dan Pemkab Batanghari Jalin Kerjasama Antar Daerah

Avertorial31 Dilihat

Rangkumnews.com, Sarolangun – Pemerintah Kabupaten Sarolangun bersama Dengan Pemerintah Kabupaten Batanghari Lakukan Penandatanganan Kesepakatan Bersama Terkait Tentang Kerjasama Antar Daerah, Penandatanganan Tersebut dilakukan di Rumah Dinas Bupati Sarolangun, Pada Senin 28-03-2022.

Dalam Penandatangan Kesepakatan Bersama Tersebut Turut Hadir Wakil Bupati Sarolangun H. Hillalatil Badri, Wakil Bupati Batanghari H. Bachtiar, Sekda Sarolangun Endang Abdul Naser, Anggota DPRD sarolangun H.Hurmin, Para Kepala OPD di Lingkup Pemerintah Kabupaten Sarolangun Dan Kabupaten Batanghari, Serta Tamu Undangan Lainnya.

Bupati Sarolangun Drs. H. Cek Endra Dalam Sambutannya Mengatakan Bahwa. ” Menindak Lanjuti Pengajuan Kerjasama Antar Daerah Oleh Pemerintah Kabupaten Batanghari baru Hari ini Bisa Terlaksana, Karena Memang Betul-betul Kesibukan Baik Dari Kita Pemerintah Kabupaten Sarolangun begitu Juga dengan Pemerintah Kabupaten Batanghari, Namun Kita Sangat Senang Akhirnya Kerjasama Tersebut bisa Terlaksana, ini merupakan Suatu Langkah yang baik untuk Kedua Kabupaten ini, saya juga berharap Kerjasama ini dapat disesuikan dan di Implementasi kan Oleh Masing-masing OPD Baik di Pemkab Sarolangun Maupun Pemkab Batanghari, jangan Sampai Kesepakatan Kerjasama hanya Sebatas Kertas saja, Melainkan Kerjasama yang nyata dan Bermanfaat bagi masyarakat di Dua Kabupaten ini, dan Semoga Kerjasama ini Bisa Saling Melengkapi, Karena Setiap Kabupaten Memiliki Kelemahan dan Kelebihan, dengan Kerjasama ini Kita Berharap Bisa Saling Mengisi dan Melengkapi. “Ucap Cek Endra”

Setelah Selesai Bupati Memberi Sambutan, Acara dilanjutkan dengan penandatanganan Kerjasama antar Daerah yang di tandatangani Bupati Sarolangun Haji Cek Endra dan Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arif.

Reporter : Budi Pratama.