IPTU Wahyu Seno Jatmiko, SH,. MH Sebagai Narasumber di TMMD ke-116

Avertorial41 Dilihat

Rangkumnews.com, Sarolangun – TMMD Ke 116 Kodim 0420/Sarko TA. 2023 sudah berjalan beberap pekan dan pelaksanaan proses pembangunan sasaran fisik terus di kebut. Rabu, 17 Mei 2023.

Program TMMD sebagai salah satu program unggulan TNI untuk Rakyat, tidak hanya menfokuskan pengerjaan sasaran fisik bangunan dan pengerjaan jalan saja akan tetapi juga di lakukan berbagai kegiatan positif yang bermanfaat bagi warga. Salah satu sasaran non fisik yang sduah berjalan adalah berbagai penyuluan. Iptu Wahyu Seno Jatmiko, SH, MH Kapolsek Mandiangin Polres Sarolangun Polda Jambi memberikan penyuluan tentang keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) kepada warga, pelajar, pemuda/i, serta Resimen Mahasiswa (Menwa).

Penyuluhan berlangsung di posko TMMD Ke 116 Kodim 0420/Sarko Desa Bukit Peranginan Kecamatan Mandiangin Kabupaten Sarolangun Provinsi Jambi. Wahyu menyampaikan akan pentingnya semua elemen masyarakat ikut serta dan peduli akan pentingnya menjaga kamtibmas dalam hidup bertangga dalam lingkungan bermasarakat. Keamanan warga dan lingkungan menjadi kunci terpenting dalam upaya mencegah dan mengantisipasi terjadinya berbagai gangguan ancaman kriminalitas. Selain penyuluhan Kamtibmas juga saat yang bersamaan di lakukan juga penyuluhan Wawasan Kebangsaan (Wasbang).

Perwira Seksi Teritorial (Pasi Ter) Kodim 0420/Sarko Lettu Arh Andri Yunerlim bersama Serma Burhan yang mendampi jalannya penyuluhan tersebut menjelaskan, program TMMD yang belangsung tahun ini mengangkat tema “Sinergi lintas sektoral mewujudkan kemanunggalan TNI-Rakyat semakin kuat”. Dengan adanya penyuluhan dari pihak Kepolisian ini sudah berjalan sinergi lintas sektoral untuk Rakyat sehingga moto yang di suguhkan pada TMMD ini sudah berjalan dan terbukti. Beberapa hari kedepan penyuluhan-penyuluhan akan di laksanakan sesuai dengan jadwal perencanan dengan materi dan narasumber yang lain, tutupnya.

Reporter : Budi Pratama