Sisi Lain Aktivitas Anggota Satgas TMMD ke 116 Pada Malam Hari

Avertorial37 Dilihat

Rangkumnews.com, Sarolangun – Setiap Hari Bergelut dengan Pekerjaan Pembangunan Fisik Pada siang Hari nya, di Lokasi Tempat Pembangunan TMMD Ke 116 ini Berlangsung, Tentu Kondisi Ini Membuat Anggota Satgas TMMD Merasa Lelah dan Letih, Namun Kondisi Tersebut tidak membuat Anggota Satgas Menyia-nyiakan Waktu Pada Malam Hari, Anggota Satgas Berupaya untuk Mengisi Aktivitas di Malam Hari Dengan Hal-hal yang Positif, Seperti Mendampingi dan Mengajar Anak-anak Mengaji Al-Qur’an Di Mushalla, Hal ini di Utarakan Oleh Prada, Ridho Setiawan, Pada Minggu Malam, 14/05/2023.

Prada Rido Setiawan Selaku Prajurit Yonzipur 2/SG Palembang Sumatera Selatan, yang tergabung dalam Anggota Satgas TMMD Ke 116 Kodim 0420/Sarko Menyebutkan .” Memang Setiap Hari Rasa Lelah dan Letih Para Anggota Satgas TMMD ini Selalu Membelenggu, Namun Hal Tersebut Lantas Tidak Membuat Kami Bermalas-malasan, Malah Kami Berpikir Untuk Bisa Mencari Aktivitas Lain Pada Malam Hari nya, untuk Mengisi Waktu Kekosongan, Setelah Selesai Waktu Sholat Maghrib, Kami Para Anggota Satgas Mencoba Untuk Mengisi Waktu Kekosongan Dengan Hal-hal Positif, Seperti Mendampingi dan Mengajar Anak-anak Mengaji di Mesjid dan Mushalla yang ada Di Desa Bukit Peranginan ini .” Sebut Prada Ridho “.

Lanjut Prada, Ridho .” Dari Pada Kekosongan Waktu ini Kami Gunakan Untuk Hal yang Tidak Bermanfaat, Seperti Bermalas-malasan, Tidur dan Keluyuran, Lebih baik Kami Habiskan Waktu Tersebut untuk Hal yang Bermanfaat, memang Kami Tidak Sepandai Guru Ngaji yang Betul-betul Profesional, Namun Kami Berusaha untuk Melakukan Apa Yang Bisa Kami Lakukan, Dengan Harapan Ini Akan Bermanfaat Bagi Anak-anak Ini Kedepan, Karena ada Pepatah yang Menyebutkan, Sampai Kan Lah Apa Yang Kamu Ketahui, Walaupun Hanya Satu Kalimat .” Tambah Prada Ridho ”

Di Lain Kesempatan Dansatgas TMMD Ke 116 Kodim 0420/Sarko Letkol Inf Amaraldo Cornelius menjelaskan .” Selain Pengerjaan Sasaran fisik Bangunan, Anggota Satgas TMMD juga di tuntut untuk bisa menjalin komunikasi, silaturahmi serta pembinaan teritorial dengan baik di tengah-tengah masyarakat. Salah satunya seperti salah seorang anggota satgas yang memanfaatkan waktu di malam hari dengan mengajar anak-anak mengaji. Ini menjadi hal positif dan mendapatkan nilai tersendiri selama kegiatan kemanunggalan ini berlangsung. Melalui kegiatan non fisik sasaran bangunan seperti inilah di harapkan kemanunggalan TNI-Rakyat bisa benar-benar terwujud dang menguat, mangacu pada tema TMMD Ke 116 tahun ini yang di ketengahkan yakni Sinergi Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanggulan TNI-Rakyat Semakin Kuat .” Jelas Dansatgas “.

Reporter : Budi Pratama.