Danramil 03/Sungai Bengkal bersama Kapolsek Tebo Ilir Dampingi dan Kawal Pelaksanaan Vaksinasi

Berita31 Dilihat

Rangkumnews.com Tebo – Danramil 416-03/Sungai Bengkal Kapten Inf Zulkarnaini bersama Kapolsek Tebo Ilir Iptu Winarno SH mengawal pelaksanaan vaksinasi covid-19 tahap pertama dan kedua di Dusun Kemantan Kelurahan Sungai Bengkal Kecamatan Tebo Ilir Kabupaten Tebo, Rabu (03/10/2021).

Penyuntikan vaksin ini ditujukan kepada masyarakat di Dusun Kemantan Kelurahan Sungai Bengkal, dengan dibantu oleh Puskesmas Sungai Bengkal dalam melaksanakan Vaksinasi Covid-19.

Sebelum disuntik vaksin, warga yang akan di Vaksin menjalani rangkaian tahapan. Antara lain, pendaftaran, screening atau pemeriksaan kondisi kesehatan, penyuntikan vaksin, dan observasi.

Hadir dalam kegiatan tersebut yakni Kepala Puskesmas Sungai Bengkal, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Dokter Puskesmas serta para pegawai kesehatan dan staf Puskesmas Sungai Bengkal.

Sementara itu Danramil 416-03/Sungai Bengkal Kapten Inf Zulkarnaini mengatakan, pengawalan ini demi menjamin keamanan baik saat distribusi vaksin maupun pelaksanaan vaksinasi.

“Kegiatan Vaksinasi tersebut berjalan aman dan lancar, pam dan pengawalan dilakukan oleh anggota Koramil dan Polsek hingga pelaksanaan vaksinasi di Dusun Kemantan Kelurahan Sungai Bengkal,” ungkap Danramil. (Red)