Rangkumnews.com Tebo – Sebagai bentuk kepedulian seorang Babinsa terhadap warganya yang berduka, Babinsa Koramil 416-05/Muara Tebo Peltu Momon Amar menghadiri pemakaman warga Binaan di Desa Tambun Arang Kecamatan Sumay Kabupaten Tebo, Rabu (08/12/2021).
Peltu Momon Amar, mengatakan sebagai seorang Babinsa selalu peka dan peduli terhadap kesulitan dan duka yang dialami oleh warga binaannya.
“Kegiatan ini merupakan bentuk simpati dan kepedulian Babinsa dengan warga yang sedang berduka, dengan selalu hadir di tengah-tengah warganya, baik dalam suasana suka maupun duka,” jelasnya
Lanjut kesempatan tersebut, Babinsa menyampaikan ungkapan belasungkawa kepada keluarga yang di tinggalkan, semoga almarhum diterima disisi Tuhan YME, dan keluarga yang ditinggalkan di berikan kekuatan dan ketabahan.
“Dengan kehadiran Bhabinsa pada saat ada warga desa binaan yang meninggal dunia diharapkan dapat meringankan beban psikologis keluarga yang ditinggalkan, semoga diberi ketabahan dan kekuatan serta mendoakan jenazah agar diampuni segala dosanya dan diterima seluruh amal ibadahnya,” ucap Peltu Momon Amar.
Sementara itu di tempat yang sama salah satu keluarga, mengucapkan terimakasih kepada babinsa yang telah menyempat waktunya hadir di tengah tengah warganya dan kami merasa senang dengan pak babinsa.
”semoga dengan kehadiran babinsa masyarakat semakin dekat dan di cintai rakyat, dan semoga yang dilakukan menjadi amal ibdah. amin, tutupnya.(Red)