Bupati Sarolangun Lantik Dewan Pengawas RSUD Sarolangun

Avertorial35 Dilihat

Rangkumnews.com, Sarolangun – Bupati Sarolangun Drs. H. Cek Endra, Lantik Dewan Pengawas Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Chatib Quswain, Pada Hari Kamis 12 Mei 2022 , Acara Pelantikan Dewan Pengawas Tersebut di Gelar di Gedung Aula Rumah Sakit Umum Chatib Quzwain Kabupaten Sarolangun.

Dalam Sambutannya “ Bupati Sarolangun Drs. H. Cek Endra Menyampaikan.” Mulai dibukanya Rumah sakit ini, Pihak Pemerintah Sudah Menyalurkan Anggaran dan Termasuk fasilitas, Sarana dan Prasarana, Karena Kami Berpikir kedepannya, Rumah Sakit ini akan Menjadi Tempat Timpuan Masyarakat Kabupaten Sarolangun untuk Berobat, untuk itu kita berupaya semaksimal mungkin untuk memberikan kenyamanan Bagi Pelayanan di Rumah Sakit ini, supaya Pasien dan pengunjung merasa nyaman untuk berkunjung. “Tegas Bupati “.

Lanjut Bupati.” Kedepannya Pelayanan akan menjadi perhatian Khusus bagi kami, Agar Kedepannya RSUD ini bisa Menjadi Contoh Bagi RSUD di Kabupaten Lain, Selain itu Saya Juga Selalu Mengingatkan Bahwa tidak Hanya Pelayanan saja, Kebersihan dan keindahan juga termasuk dalam Perhatian kita, karena kalau pelayanan bagus, rapi dan bersih maka pasien akan nyaman dan pengunjung akan membludak untuk berkunjung dan berobat di RSUD ini, tidak menutup kemungkinan bukan pengunjung dari Kabupaten Sarolangun saja, bisa jadi dari Kabupaten tetangga, di samping itu, Saya Sangat Mengidamkan dan ingin melihat kedepan nya rumah sakit. Chatib Quzwain ini, harus lebih bagus lagi, baik secara pelayanan yang ada saat ini, dan juga dari hal yang lain, karena di rumah sakit ini tergolong sudah lengkap, baik terhadap kelengkapan Alat dan kelengkapan lainnya, dan juga saat ini kita juga sudah bisa melakukan cuci darah, karena alat tersebut juga sudah kita miliki, dan itu merupakan Salah satu bentuk keunggulan positif, dan saya berdoa kedepan nya rumah sakit Chatib Quzwain Semakin maju dan Berkembang. “Harap Bupati”.

Reporter : Budi Pratama.