Bupati Cek Endra : Semoga Pejabat Yang Dilantik Dapat Bersinergi Dalam Membangun Kabupaten Sarolangun

Avertorial75 Dilihat

Rangkumnews.com Sarolangun – Dalam Upaya Mengisi Kekosongan Pada Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Serta Merotasi Sejumlah Jabatan, Bupati Sarolangun H.Cek Endra Melantik 129 Pejabat di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Sarolangun, Pada Senin (22/11).

Dalam Acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Pejabat tersebut, Turut Hadir Sekda Sarolangun, Kepala BKPSDM, Seluruh Kepala OPD, Serta Tamu Undangan, Tercatat Sebanyak 129 Pejabat yang Mengikuti Prosesi Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan, yang terdiri dari 5 Orang Pejabat Eselon II, 26 Orang Pejabat Eselon III dan 98 Orang Pejabat Eselon IV di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Sarolangun, yang Di Lantik Langsung Oleh Bupati Sarolangun, Acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Tersebut Di Laksanakan Oleh BKPSDM Kabupaten Sarolangun.

Dalam Sambutannya, Bupati Sarolangun H Cek Endra Menyampaikan bahwa “Sebelumnya Kita Mengucapkan Selamat Kepada Pejabat yang Baru di Lantik Hari ini, dengan Harapan Setelah di Lantik, Semoga Pejabat Tersebut dapat Berperan Sepenuhnya dan Bertanggung Jawab serta Memberikan Kontrobusi yang Maksimal Untuk Pembangunan di Kabupaten Sarolangun ke Depannya, “Ucap Bupati”.

Lanjut Bupati. “Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan ini Terutama Kepada Pejabat Pimpinan Tinggi untuk Mengisi Kekosongan 5 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sarolangun, yang berada di Eselon II sebanyak 5 orang Pejabat, yang mana 5 Pejabat sebelumnya telah pensiun, dan serta Pejabat di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Sarolangun lainnya sebanyak 26 orang Pejabat Eselon III dan 98 orang pejabat Eselon IV. Hal ini merupakan pelantikan terakhir di masa jabatan saya menjadi Kepala Daerah di Sarolangun, “Jelasnya.

“Mudah-Mudahan dengan di Isinya Jabatan yang Kosong ini, Kinerja Dinas dan OPD lebih baik lagi Kedepannya, Mengingat Jabatan yang Kosong Selama ini Sudah di Isi Oleh Pejabat Defenitif, Harapan saya Pelantikan ini Salah Satu Upaya untuk Menuntaskan Visi Misi saya yang kurang lebih 6 bulan lagi masa Saya Menjabat, Saya Berharap Kepada Pejabat yang baru ini untuk lebih semangat, dan antusias dalam meningkatkan kenerja dari pada OPD yang ada di Lingkungan Kabupaten Sarolangun ini, “Ungkapnya.

Reporter : Budi Pratama