Rangkumnews.com Bungo – Vaksinasi Massal bersama Polres Bungo Menuju Indonesia Sehat berlangsung sukses di Wilayah Kecamatan Pelepat Ilir Kabupaten Bungo, vaksinasi massal ini di hadiri oleh Unsur FORKOPIMCAM (Red – Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan) setempat, Rabu (06/10/2021).
Selain Forkopimcam, vaksinasi massal juga di hadiri oleh Wakil Bupati Bungo H.Safruddin Dwi Apriyanto,S.Pd, Ketua DPRD Kab.Bungo Jumari Wardoyo, Kapolres Bungo AKBP Guntur Saputro S.I.K,.MH serta Dandim 0416 Bute LETKOL INF Arianto Maskare Soebagio,.S.Sos.M.Si.
Kegiatan Vaksinasi Massal ini berlangsung di GOR Sehati Dusun Kuning Gading Kecamatan Pelepat, yang di ikuti oleh Masyarakat setempat seperti Remaja dan Lansia, berdasarkan Informasi yang di peroleh Tujuan dari Vaksin tentunya adalah untuk membentuk kekebalan tubuh.
“Vaksinasi bertujuan untuk menciptakan kekebalan tubuh, agar masyarakat menjadi lebih produktif dalam menjalankan aktivitas kesehariannya serta memutus mata rantai penyebaran penularan covid 19” Jelas Kapolsek Pelepat Ilir Iptu Panji,Lazuardi,SH,.MH melalui Rilis nya.
Disampaikan IPTU. Panji antusias masyarakat di Kecamatan Pelepat Ilir sangat baik.
“Alhamdulillah masyarakat yang awalnya ada takut namun setelah kami jelaskan mereka mau ikut vaksin,.”Ucap Kapolsek Panji.
Vaksinasi Massal yang berlangsung di GOR Sehati Dusun Kuning Gading Kecamatan Pelepat, berjalan sukses dengan menghabiskan vaksin tambahan dengan total Tambahan 1712 Dosis.
(Ang/666/999/*)