Rangkumnews.com, Bungo – Ketua DPRD Kabupaten Bungo Jumari Ari Wardoyo secara resmi membuka Kejuaraan Grasstrack Elite Auto Sport Supertrack Championship 2022, Pembukaan ditandai dengan pengangkatan Bendera Start oleh Ketua DPRD Bungo pada Sabtu, (01/10/2022) di sirkuit Desa Sumber Harapan (SPC Unit 3 Kuamang kuning) Kecamatan Pelepat Ilir Kabupaten Bungo.
Kejuaraan motocross ini diselenggarakan untuk penggalangan dana pembangunan kantor Koramil Pelepat Ilir yang digelar oleh Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kabupaten Bungo.
Peserta yang mengikuti kejuaraan motocross Piala Ketua DPRD Bungo ini diikuti oleh crosser dari berbagai daerah di Pulau Jawa dan Sumatra, diantaranya Padang, Pekan Baru, Palembang, Lampung, Banten, Bengkulu dan seluruh Kabupaten di Provinsi Jambi.
Ketua DPRD Bungo Jumari Ari Wardo dalam sambutannya menyampaikan selamat datang dan selamat bertanding kepada seluruh Crosser dari berbagai daerah pulau jawa yang ikut serta.
“Selamat bertanding, jaga sprotivitas, karna ajang ini selain menjadi wadah kompetisi juga bermanfaat untuk menjalin silaturahmi antar sesama crosser,.”Ucap Ketua DPRD Jumari
Pada kesempatan itu juga Ketua DPRD Jumari mengingatkan Crosser lokal untuk mengambil pengalaman dari ajang kejuaraan ini.
“Untuk peserta yang berasal dari Kecamatan Pelepat Ilir ambil pengalaman dari Kejuaraan ini, sehingga bisa mengembangkan bakat crosser lokal untuk bertanding ditingkat nasional,.”Tambah Ketua DPRD Jumari. (Red)